November 26, 2024
Kaltara Politik

KPU Tarakan Pastikan Surat Suara Tidak Rusak

  • September 10, 2020
  • 2 min read
KPU Tarakan Pastikan Surat Suara Tidak Rusak

TARAKAN – Mulai 8 Agustus 2020 lalu, memasuki tahapan pengadaan dan pendistribusian logistik. Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tarakan memastikan logistik, kotak dan surat suara dalam kondisi tak rusak sampai ke TPS.

Dikatakan Ketua KPU Kota Tarakan Nasruddin, khususnya pengadaan logistik dari KPU Kota Tarakan tak begitu banyak. Hanya meliputi paku coblos, tinta dan bantalan. Sementara untuk surat suara dan formulir C1 dikirimkan KPU Provinsi Kaltara. Saat ini dilanjutkan Nasrudin, pihaknya sedang merancang model pendistribusian logistik. Pihaknya sudah mengerahkan PPK dan PPS untuk memastikan kotak suara disiapkan tempat memadai di kelurahan.

“Infonya kotak suara transit di seluruh kelurahan. Dan dipastikan aman. Karena kotak suara wajib dijaga karena ada hak suara orang di sana. Konsekuensinya sangat berat. Jika terjadi kesalahan bisa terjadi pemungutan suara ulang (PSU). Karena kalau surat suara rusak, proses pengadaannya panjang,” ungkap Nasruddin.

Ia melanjutkan tahapannya saat ini sedang melakukan pemetaan dan persiapan pendistribusian. Ia ingin memastikan proses pendistribusian logistik berjalan lancar.

“Kami melakukan pengecekan di kelurahan di mana nanti ditempatkan atau ditransitkan. Dan rata-rata tempatnya sudah memadai.Tahun ini harus betul-betul tidak ada kendala sehingga H-1 itu kotak suara sudah sampai di TPS,” jelasnya.

Nasruddin menyebutkan per TPS hanya ada satu kotak suara. Karena tahun ini Kota Tarakan hanya menggelar Pilgub. Kotak suara yang didistribusikan sebanyak 428 kota sesuai jumlah TPS di Kota Tarakan.
Ia melanjutkan, untuk antisipasi ada kerusakan, pihaknya memastikan orang yang yang terlibat dalam pengepakan harus paham mekanismenya.

“Biasanya di awal surat suara rusak, masih bisa kita cetak. Makanya betul-betul orang yang terlibat dalam proses pengepakan dan penyortiran itu teliti memastikan setiap surat suara tidak ada yang rusak. Sehingga yang masuk dalam kotak itu tidak ada coretan dan bolong,” tegasnya.

Ia melanjutkan untuk kotak suara sama seperti pileg tahun kemarin. Menggunakan kertas karton kedap air yang baru. “Kemarin yang lama sudah dilelang,” ujarnya. Kemudian nantina dilanjutkan Nasruddin, akana ada proses perakitan difokuskan di gudang yang berada di Jalan Kusuma Bangsa Kelurahan Gunung Lingkas.

“Termasuk pelipatan juga dilakukan di sana. Karena kotak suara yang dating belum terbentuk dan harus dirakit. Semua dipusatkan di gudang sana. Mulai dari percetakan ke pengiriman barang dan dari pengiriman barang dan terima ke gudang. Semua prosesnya di sana nanti. Termasuk perhitungan dan proses masukkan dalam kotak suara. Jadwalnya sekitar November,” jelasnya.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *