November 29, 2024
Advetorial

DWP Bagikan Sembako Gratis

  • Juli 2, 2018
  • 1 min read
DWP Bagikan Sembako Gratis

TANJUNG SELOR Dharma Wanita Persatuan (DWP) Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) menggelar bakti sosial (Baksos) dengan membagikan sembako gratis kepada kaum dhuafa di Kabupaten Bulungan, kemarin (5/6). Di kegiatan itu, DWP membagikan 50 paket sembako gratis kepada kaum dhuafa di wilayah Tanjung Selor dan Tanjung Palas. Insya Allah, besok (hari ini, Red.) akan dilanjutkan ke KTT (Kabupaten Tana Tidung) dengan membagikan 100 paket sembako gratis, kata Hj Nurhayati, ketua DWP Provinsi Kaltara.
DWP juga menyiapkan 500 paket sembako yang akan dibagikan secara bertahap sesuai data yang masuk. Sembako ini merupakan sumbangan dari beberapa OPD (Organisasi Perangkat Daerah) dan pengurus DWP Provinsi Kaltara yang akan kami salurkan sesuai dengan data penduduk miskin yang masuk, jelas Hj Nurhayati.
Tahun ini, DWP tak menggelar pasar murah sebagaimana tahun sebelumnya. Ini dikarenakan beberapa OPD telah melaksanakan pasar murah. Kegiatan ini rutin kami lakukan tiap tahun, pada bulan Ramadan juga menyambut Natal dan Tahun Baru. Tujuannya, untuk membantu masyarakat ekonomi lemah, tutupnya.(humas)

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *