December 18, 2024
Advetorial

Wakil Bupati Tana Tidung: Gelombang Ancaman Narkoba Terhadap NKRI Begitu Nyata

  • April 5, 2023
  • 2 min read
Wakil Bupati Tana Tidung: Gelombang Ancaman Narkoba Terhadap NKRI Begitu Nyata

TANA TIDUNG – Pemerintah Kabupaten Tana Tidung  gelar seminar Meningkatkan Generasi Berjiwa Berfikir Dan Berinovasi Serta Menjauhi Narkoba yang di laksanakan di Balai Adat Desa Kapuak Pada Hari Selasa,(4/4/2023).

Hal ini merupakan upaya Pemda KTT menyelamatkan generasi muda dari bahaya dan dampak penggunaan Narkoba. Wakil Bupati Tana Tidung, Hendrik menyampaikan gelombang ancaman narkoba terhadap negara kesatuan republik indonesia begitu nyata. presiden menegaskan, indonesia sedang berada dalam kondisi darurat narkoba. semua elemen bangsa tidak boleh santai menghadapi kondisi ini. semua masyarakat harus menyiapkan amunisi untuk melawan kejahatan narkoba.

Hasil konfrensi 172 negara beberapa waktu lalu memberikan gambaran yang mengerikan, dimana 800 narkoba jenis baru atau new psychoactive subtance (NPS) telah menyerbu masuk ke indonesia. terhitung 71 jenis diantaranya sudah masuk ke indonesia.

“Bahaya narkoba itu sangat nyata,”ujar Hendri.

 

Hendri menyampaikan bahwa sebagai generasi muda harus menjauhi narkoba. karena narkoba dapat membuat para remaja menjadi rusak dan suram masa depannya. untuk itu, kita sebagai orang tua harus mengawasi anak- anak dalam bergaul, karena pergaulan yang menyimpang dapat membuat anak-anak kita menjadi tidak terarah.

“Untuk itu mari bersama-sama menjaga anak-anak kita dan keluarga kita dari gangguan narkotoka terutama anak remaja karena masa remaja merupakan suatu fase perkembangan seseorang dari masa anak-anak menuju dewasa. karena itulah bila masa anak-anak dan remaja rusak karena narkoba, maka suram bahkan hancurlah masa depannya,”tutupnya.

Seminar dihadiri oleh Camat Muruk Rian, Kapolsek Sesayap, Kepala Puskesmas Muruk Rian, Tenaga Pendidikan, serta siswa.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *