April 19, 2025
Tanjung Selor

Cari Ikan di Sungai, Nelayan Kaltara Dilaporkan Hilang

  • November 18, 2024
  • 1 min read
Cari Ikan di Sungai, Nelayan Kaltara Dilaporkan Hilang

TANJUNG SELOR – Nasir (45), seorang nelayan asal Peso, Kabupaten Bulungan, Kalimantan Utara (Kaltara), dilaporkan hilang di Sungai Basahan, Senin (18/11/2024).

Kepala Kantor SAR Tarakan, Syahril, mengatakan bahwa laporan mengenai hilangnya nelayan tersebut diterima sekitar pukul 06.30 Wita.

“Jarak LKP sekitar 80,79 NM, kurang lebih 3 jam dari Kantor SAR Tarakan,” ujarnya, dalam rilis yang diterima, Senin.

Syahril menjelaskan bahwa Nasir sudah kehilangan kontak dengan keluarganya sejak Sabtu (16/11/2024).

Pada hari itu, sekitar pukul 09.00 Wita, keluarga korban mencoba menghubunginya melalui telepon, namun tidak ada jawaban.

Tak lama setelah itu, sebuah kapal tambang melaporkan adanya kapal nelayan yang terombang-ambing tanpa awak di area Sungai Basahan.

“Kapal tambang tersebut menginformasikan kepada Tagana Bulungan, yang kemudian melaporkan kejadian ini ke Kantor SAR Tarakan,” jelas Syahril.

“Kami telah memberangkatkan tim pencari dan berkoordinasi dengan potensi di lapangan,” tambahnya.

Pencarian masih berlangsung untuk menemukan Nasir dan memastikan keselamatannya.