Paslon 01 Syarwani – Ingkong Ala Unggul Sementara
TANJUNG SELOR – Dalam penghitungan suara yang dimulai pada Rabu sekitar pukul 13.00 WIB hingga 14.30 WITA pasangan calon 01 Syarwani-Ingkong Ala menang telak di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 20 gedung wanita, Kelurahan Tanjung Selor Hilir, kecamatan Tanjung Selor, tempat Ingkong Ala melakukan pencoblosan. Rabu (9/12).
Paslon nomor urut 1 (Syarwani-Ingkong Ala) unggul jauh dari paslon lainnya dengan jumlah 117 suara. Sementara paslon nomor urut 2 Sigit Muryono-Markus Juk 18 suara, paslon nomor urut 3 Najamuddin-Ari Yusnita
meraih suara terbanyak kedua mendapatkan 54 dan paslon nomor urut 4 hanya meraih 4 suara.
Koordinator kampanye tim pemenangan SIAP, Malfriston Silalahi membenarkan hasil perolehan suara tersebut.
“Ya benar beliau di TPS 20 tempat beliau (ingkong Ala) mencoblos yang unggul adalah paslon nomor urut 1,” jelasnya.
Lanjutnya, berdasarkan hasil perhitungan suara sementara versi tim SIAP hingga pukul 16.25 wita, Paslon nomor 01 (Syarwani-Ingkong Ala) 45,63%, nomor 02 (Sigit-Markus) 23,z90%, nomor 03 (Najamudin-Ari Yusnita) 27,83% dan nomor 04 (Joko-Kosmas kajan) 2,65%.
“Total suara yang masuk 16.459 suara dari 332 tps, 85 tps (26,7%) sdh masuk datanya dan masih ada 247 tps lagi yang datanya belum masuk. kita optimis Syarwani-Ingkong Ala akan menanf, data saat ini terus bertambah, ” pungkasnya.