November 28, 2024
DPRD Kaltim

Begini Tanggapan DPRD Kaltim Soal Kepala Daerah Ingin Wujudkan Wilayah Bebas Lubang Tambang

  • Oktober 17, 2023
  • 2 min read
Begini Tanggapan DPRD Kaltim Soal Kepala Daerah Ingin Wujudkan Wilayah Bebas Lubang Tambang

KALIMANTAN RAYA – Beberapa kepala daerah di Kalimantan Timur memiliki visi besar untuk mewujudkan wilayah yang terbebas dari lubang tambang. Hal ini pun menuai dukungan penuh dari Anggota Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kalimantan Timur (Kaltim), Sutomo Jabir.

Sutomo Jabir mengungkapkan, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kaltim tentu tidak akan berhenti dalam memberikan perhatian terhadap Sumber Daya Alam (SDA) yang penting bagi keberlangsungan hidup masyarakat Benua Etam.

“Tapi untuk mendukung rencana itu, perlu ada kolaborasi dari seluruh pihak, hingga ke lapisan masyarakat,” ucapnya.

Seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD), baik di lingkungan Pemprov Kaltim dan juga kabupaten atau kota harus saling baju membahu dalam mewujudkan visi besar tersebut. Oleh sebab itu, Politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini berharap instansi terkait untuk mampu menangani segala macam permasalahan SDA di Kaltim.

“SDA kita kan sangat berlimpah di Kaltim ini. Jadi mereka (OPD) bisa saling berkolaborasi dengan kepala daerah untuk mendukung program agar sebuah wilayah terbebas dari lubang tambang yang menganga,” tegas Sutomo Jabir.

Tak hanya itu, selain menyangkut permasalahan terkait lubang tambang dan pengelolaan SDA, lanjut Sutomo Jabir, pemerintah juga wajib untuk menekan angka kemiskinan ekstrem. Ia menambahkan program Rumah Layak Huni (RLH) yang digagas Pemprov Kaltim perlu dilanjutkan sampai merata di seluruh pelosok daerah.(adv)

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *